Diagnosa positif covid-19, Gejala awal terinfeksi virus corona

January 04, 2021 Add Comment

Tanggal 29 desember 2020 merupakan hari yang tidak terlupakan bagiku. Setelah swab antigen aku dan suami dinyatakan positif covid-19. Fikiranku udah kemana-mana, teringat keluarga dan orang-orang yang udah kontak denganku. Apalagi  keluarga di kampung, nenek yang udah renta yang paling mengkhawatirkanku, juga mertuaku yang ketika kami informasikan merasa sangat terpukul. 

Aku akan menceritakan awal mula perjalananku hingga didiagnosis terkena covid-19. Tanggal 23 Desember 2020 aku dan suami mudik dari Jakarta berbekal hasil swab antigen yang negatif. Kami udah menerapkan prokes yang ketat, seperti pakai masker dan faceshield. Suasana bandara saat itu memang sangat ramai. Mungkin karena libur akhir tahun jadi banyak orang yang memilih mudik. Tanggal 22 malam kami tidak tidur karena penerbangan kami tengah malam mungkin ini juga yang membuat imun turun.

Sampai di makassar subuh, belum sempat istrahat paginya aku dikabari bahwa kakekku meninggal dunia.

innalillahi wa innailaihiroojiun, rasanya sedih banget padahal aku udah nyampe makassar. Rencananya besok aku melanjutkan perjalanan ke kampung buat ketemu kakek. Qadarullah kakek telah berpulang. Aku langsung nyari mobil buat pulang ke kampung. Sayangnya, mobil yang menjemput ke rumah udah pada jalan. Sekitar jam 10 pagi aku, suami, dan adekku ke terminal nyari mobil buat ke kampung. Aku curiga di grab menuju terminal mungkin jadi salah satu tempat kami terkena covid. Supir grab terus-terusan batuk, sementara maskernya cuma masker kain yang tidak rapat ikatannya.

Setelah keliling terminal dan menunggu sejenak namun mobil ke kampung udah nggak ada di terminal akhirnya kami memutuskan balik ke rumah. Kepalaku udah sakit banget, badanku capek. Mungkin karena dari semalam aku juga nggak tidur.

Besoknya, hari kamis subuh kami menuju ke kampung. Perjalanan ditempuh sekitar 7 jam. Sampai di kampung waktu udah menunjukkan pkl. 15.00 wita setelah sholat asar kami langsung ziarah ke kuburan kakek. Malamnya baru istrahat. Rumah nenek sangat rame oleh keluarga yang nginap bareng menghibur nenek.

Hari sabtu, 26 Desember 2020 mulailah suamiku merasa nggak enak badan. Katanya dia lemes, meriang, dan badannya agak hangat. Namun aku kira mungkin karena kena angin malam. kebetulan kemarin kami pulang malam naik motor. Siangnya aku ajak beliau jalan, fikirku mungkin setelah jalan-jalan beliau bakalan enakan. Nyatanya tidak.

Sampai di kebun beliau tetap merasa tidak enak badan, bahkan sampai bulu kudunya naik karena kedinginan. Akhirnya aku mengajak beliau pulang. Sampai rumah sekitar jam 3 sore aku beri paracetamol kemudian beliau tidur. Badannya panas banget, mungkin 39 menuju 40 derajat. malamnya aku cek lagi tapi beliau tidak keringetan. Padahal biasanya ketika sudah minum paracetamol lalu tidur dengan selimut tebal beliau langsung keringetan. Kali ini tidak sama sekali. Badannya malah panas kering.

Habis isya malah makin parah, untuk buka matapun beliau tidak kuat. Aku beri paracetamol dan obat lainnya kemudian nyuruh beliau tidur. Panasnya malah makin naik. Mungkin udah diatas 40 derajat. Semalaman aku nggak tidur karena harus mastiin beliau nggak kenapa-kenapa. Tiap terbangun aku slalu ngasi beliau air hangat, sampai akhirnya keluar keringat meskipun sangat sedikit. Beliau ngeluh sangat kecapean dan badannya pegal2. Mungkin karena panasnya juga yang tinggi. Sebenarnya malam ini akau juga udah ngerasa nggak enak badan. Tulang-tulangku terasa ngilu, tapi nggak aku hiraukan saking khawatirnya sma kondisi suamiku.

Minggu pagi alhamdulillah suamiku udah baikan. Demamnya udah turun meskipun beliau masih merasa sangat kecapean. Aku ajak berjemur matahari pagi. Sekarang giliranku yang merasa nggak enak badan. ngilu tulangku makin menjadi, badanku pegel dan aku merasa sangat capek.

Malam senin kami balik ke makassar, meskipun kondisiku dan suami belum benar-benar baik. Di mobil penuh tantangan lagi karena kami nggak bisa tidur dengan nyaman. Nyampe makassar hari senin subuh, badanku tambah nggak enak, ngilu, capek. Seharian aku nggak enak badan, kebalikan dengan suamiku. Beliau udah nggak demam dan perlahan-lahan bisa beraktivitas meskipun masih merasa lemah.

Malam selasa aku  drop, badanku panas karena demam nyampe 39 derajat. Nafsu makanku berkurang. Makanan terasa pahit dan hambar. Roti cokelat malah terasa hambar. Aku nggak bisa merasakan manis. Bahkan air putih terasa pahit. Sepertinya indra perasaku tidak berfungsi dengan baik.

Selasa pagi aku tiba-tiba menyadari kalo aku nggak bisa merasakan bau. Bau minyak kayu putih masih tercium tapi tipis banget. Bau parfum malah hilang sama sekali. Begitupun suamiku, tapi beliau masih bisa merasakan bau minyak kayu putih meskipun tipis. Akhirnya kami memutuskan swab antigen hari itu juga. 

Qadarullah kami berdua positif covid-19. 

Hasilku bisa dipastikan positif karena garisnya yang sangat jelas. Sedangkan hasil suamiku berbayang. Kata dokter kemungkinan yang pertama terjangkit ialah suamiku. Bener juga sih karena yang pertama nggak enak badan suamiku.

Akhirnya kami memutuskan isolasi mandiri di rumah kerabat. Hanya kami berdua yang tinggal dirumah itu. Jangan ditanya gimana reaksi mama mertua. Beliau sangat sedih karena udah lama nungguin kami mudik. Sekalinya ada kesempatan mudik, malah nggak bisa tinggal sama-sama. Aku makin sadar bahwa kita hanya bisa berencana namun Allah yang menentukan. Mungkin inilah yang terbaik buat kami.

Dijodohkan, Bertemu Denganmu

April 16, 2020 Add Comment
Dijodohkan, Bertemu Denganmu
Tanggal 1 Juni 2018 aku mulai kerja di perusahaan yang aku cerita sebelumnya disini Alhamdulillah kerja disini sangat menyenangkan. Banyak cerita dan pengalaman baru yang takkan terlupakan. 

Suatu hari senior yang ngajak aku kerja disini sebut saja kak Latif ngasi tau kalo dia punya teman yang mau langsung nikah, apa aku mau diajak serius? aku nanggepinnya biasa aja sih dan aku tanya siapa orangnya tapi kak Latif nggak mau ngasi tau kalo aku nggak iyain dulu. Jadi pembicaraan berakhir disitu.

Di proyek yang kami kerjakan ini kebanyakan laki-laki. Bapak-bapak di tim aku pada ngasi tau kalo kak Latif suka sama aku. Nah aku jadi mikir apa jangan-jangan beneran kak Latif nih yang suka sama aku, makanya tempo hari dia nanyain kalo ada yang ngajak aku nikah apa aku mau?

Tapi kalo di fikir lagi nggak mungkin kak Latif suka sama aku. Setauku dia udah punya temen deket. Wajar kalo kak Latif perhatian sama aku karena dia yang ngajak aku kerja disini. Lagian ikatan alumni ku juga sangat kuat, makanya kak Latif perhatian ke aku karena ikatan senior junior antara kami yang bapak-bapak disini nggak ngerti.

Beberapa waktu kemudian, muncullah desas desus yang ku dengar dari kak Latif dan direkturku untuk ngejodohin aku ama kak Dayat. Hmm masa iya sih kak dayat tertarik sama aku. Waktu itu aku nanggepinnya biasa aja. Kebetulan aku pernah sekali ketemu dengan kak dayat di Bandung. Beliau juga bantu aku kerjain skripsi tahun 2016 lalu.

Sejauh yang ku tau beliau orangnya baik, sholeh, peduli sama pendidikannya. Temen-temen angkatanku juga banyak yang kenal sama beliau. 

Singkat cerita setelah proyek selesai aku kembali ke kampung halaman. Suatu hari direkturku nelpon, awalnya nanyain kabar dan masalah kerjaan. Kemudian menjurus nanyain status hubungan aku dengan laki-laki. Aku bilang kalo aku udah putus.  (Ternyata ini telpon conference dengan kak dayat jadi beliau dengar percakapanku dengan pak direktur. Aku taunya setelah aku nikah hahaha)

Akhirnya sekitar bulan Oktober 2018 aku ke Jakarta nyelesain kerjaan proyek kemarin di kantor pusat. tanggal 13 November 2018 ketika di kantor pak direktur nelpon aku untuk ketemuan di Sarinah, jadi aku cepet pulang dan ke Sarinah jam 4 sore. Tapi Kak Latif ngasi info kalo ketemunya di Sudirman aja. Saat itu kak dayat juga chat aku. Jadi aku mulai curiga jangan-jangan ada kak dayat.

Setelah tiba di stasiun sudirman, ya Allah aku liat ada kak Dayat yang dari jauh udah senyam-senyum. Hm... bingung iya, grogi iya. nggak nyanga aja ternyata ini jebakan dari direkturku. Beliau nggak ada disini yang ada yah kak Latif yang nemenin kak Dayat ketemu aku. 

Setelah ketemu, kak dayat langsung nyalamin aku dan kita ngopi di starbuck. Lucunya, saking grogi ketemu kak dayat aku jatohin garpu waktu bawa kue. Asli baru kali itu aku grogi sampe salah tingkah yang memalukan. Ketika ngobrol kak Latif sengaja pergi jadi kami punya waktu berdua. Aku perhatiin kak Dayat dari cara komunikasi, fisik atas sampe bawah hahaah. 

"kalo orang ini bener-bener mau nikahi kamu apa kamu bersedia?" gumamku dalam hati

Kebetulan kak Dayat dari Bandung menuju Makassar, jadi beliau singgah di Jakarta. Disempat-sempatkanlah ketemu sama aku. makanya ketemunya di stasiun sudirman agar setelah ketemu beliau langsung naik kereta ke bandara.

Sepulang ketemuan di stasiun sudirman aku mulai tertarik sama kak Dayat. Aku mulai meminta dalam doa yang ku panjatkan "Apabila kak Dayat baik untuk agamaku, akhiratku, dan duniaku tolong dekatkanlah" 

Dalam sujud tengah malam, sholat istikhorah, aku selalu mohon agar didekatkan dengan dia jika dia baik untuk agama dan duniaku.

tanggal 11 Desember aku pulang ke Makassar karena kerjaan di jakarta udah selesai. Besoknya aku ada urusan ke RS. Karena dari statusku di whatsapp, Kak Dayat chat aku dan akhirnya dia minta agar dia yang nganterin aku ke RS.

Pertemuan selanjutnya tanggal 12 Desember 2018 ketika beliau nganterin aku ke RS. Qodarullah ada beberapa masalah jadi aku harus ke puskesmas dulu buat diperiksa dan ngurus surat. 

Setelah urusan RS selesai, giliran aku yang nemenin  beliau beli sesuatu di mall Mari. Kami bener-bener berusaha saling mengenal, ini pertama kalinya kami pergi berdua. Beliau ngajak aku nonton film keluarga cemara di bioskop.

di bioskop dia sempat ngajak ngobrol nanyain kalo ada laki-laki yang ngajak aku nikah tapi perkerjaannya belum jelas, bukan karena dia nggak bisa kerja tapi dia yang milih kerjaan gimana?

Aku jawab kalo masalahnya di kerjaan ya nggak papa karena aku juga bisa kerja dan menghasilkan duit.

Kemudian beliau ngajak aku makan mie setan. Setelah makan beliau cerita semua tentang dirinya, mulai dari keadaannya saat itu, status pekerjaan, komitmen, dan banyak lagi sampai akhirnya dia ngomong gini,

"Aku mau serius sama kamu, will you marry me?"

Seketika aku nangis dan jawab "InsyaAllah, aku mau"

dan ku lihat wajah teduh di depanku menunduk, menengadahkan tangannya, dan meneteskan air mata. entah apa yang terucap dalam doanya. Satu hal yang pasti bahwa ada rasa syukur dalam hati kami karena sekarang semuanya sudah jelas antara kami berdua.

Beliau mengajak aku menikah dan aku menerima ajakannya. Alhamdulillah bahagia dan terharu. Karena sudah masuk waktu magrib, kami segera sholat magrib di mesjid terdekat. Dalam sholat tak hentinya aku menangis, bukan karena sedih akan tetapi ada rasa syukur dan bahagia dari dalam hatiku. Bahagia yang nggak bisa diungkapkan dengan kata-kata.

Perjalanan menuju pernikahanpun di mulai....

Ditinggalkan Seseorang Yang Kita Cintai

March 26, 2020 Add Comment
Hai Amaziners,
Kali ini aku mau berbagi cerita mengenai berharganya waktu yang kita miliki dengan seseorang yang kita cintai. Kemarin setelah mandi aku mendapat telpon dari keluargaku. Ketika ku angkat terdengar suara isak tangis dari seberang sana dan ku dengar lirih suara yang mengatakan bahwa tanteku telah meninggal dunia pagi ini.

Innalillahi wa inna ilaihi roojiun. 
Aku tak sanggup berkata-kata lagi antara mau menangis dan mencoba mencerna kata-kata itu. apakah ini mimpi? oh tolong bangunin aku, seraya berharap ini hanyalah mimpi.

Namun kemudian sepupuku menelpon memberitahukan hal yang sama. ahhhhh fix aku tidak bermimpi. ku coba ingat-ingat lagi kemarin aku masih bicara dengan tanteku ini. Meskipun disuara telpon nafasnya terdengar sesak tapi dia masih bisa menjawabku.

Ya Allah rasanya air mataku belum kering menangisi kepergian omku. Setengah tahun yang lalu kami menangis, hari ini kami kembali menangisi kepergian tanteku. Aku teringat dengan sepupuku yang masih kecil, kini dia perempuan satu-satunya di keluarganya. Ahhhhh dia masih terlalu kecil untuk mengerti ini semua. 


Ku terima foto dari sepupuku, Ku lihat tatapan matanya yang kosong disamping jenazah ibunya. ya Allah deeeeekkkkk, aku disini begitu nyesek memikirkan nasib kalian tanpa ibu. Aku tau banget kamu sangat dimanja oleh ibumu. sampai bonekaku pun ibumu selalu minta untuk aku beri ke kamu.

InsyaAllah aku akan memperhatikan kalian adek-adekku. Sore harinya aku bicaara dengan omku. Yah,,,, om begitu tabah menerima takdir dari sang Ilahi. Alhamdulillah katanya kepergian tante begitu lapang.

Sepuluh menit sebelum kepergiannya dia masih bicara. Dia mengatakan bahwa dia sudah merasa baikan. kakinya sudah baik tempatnya. dan sebelumnya dia minta diusapkan air ke mukanya.

Bismillah, semoga engkau husnul khotimah tante. Aku bersaksi bahwa engkau orang yang baik yang suka bersedekah. engkau perhatian kepada kami kemanakanmu. Engkau membantuku mengurus pernikahanku ketika mama tidak bisa melakukan itu lantaran adek sakit.

Sekali lagi kami menangis. Masih jelas tergambar diingatanku bulan september kemarin kita sama-sama menangis ketika om meninggal. Hari ini salah satu dari kita teryata ditangisi lagi. Ahhhh tinggal tunggu waktu untuk kita juga kembali kepadaNya.

Laluu, apa bekal yang sudah kita persiapkan? apakah kita sudah siap untuk bertemu Sang pemilik kehidupan ini?

Ampuni hamba Ya Allah....

Semoga kita bisa jadi lebih baik lagi. Semoga kalian dek yang hari ini ditinggalkan sosok ibu menjadi manusia yang lebih kuat lagi. Menjadi anak yang soleh dan soleha yang selalu mendoakan orang tua kalian.

Bismillah kalian tidak sendiri.

Kejadian ini membuka mata kita bahwa mati tidaklah mengenal usia, tua muda, sehat dan sakit. yang bisa kita lakukan hanyalah berusaha menjalani kehidupan ini sebaik mungkin. Mengumpulkan pahala sebanyak-banyaknya sebagai bekal kita kembali kepada Sang pemilik hidup kita.

Ingat, bahwa kematian semakin dekat tiap detik.

Destinasi menarik di Bandung

December 17, 2019 Add Comment
Tanggal 1 desember kemarin kebetulan suami ada dinas di Bandung selama satu minggu. daripada tinggal di rumah sendirian jadilah aku mengekor ke suami. Kebetulan teman dinas beliau juga membawa serta keluarga jadi bisa barengan. Kali ini merupakan kali kedua aku ke Bandung. Pertama kali tahun 2016 lalu ketika masih status mahasiswa dalam rangka presentasi jurnal di acara PIT IAGI GEOSea. oh iya itu sekaligus pertama kali ku ketemu sama suami hehe.

Kami berangkat dari jakarta pada hari ahad sekitar pkl. 07.30 pagi dengan pertimbangan bisa sampai di Bandung sebelum siang jadi nanti bisa santai-santai dulu. Oh iya sebaiknya jauh hari sebelum booking hotel dulu agar dapat diskon hihihih. disana selama 5 hari kami tinggal di The Jarrdins Apartemen tepatnya di Cihampelas. 

Menurutku tempatnya lumayan sih, kualiatasnya menengah tapi udah lumayan kok karena di apartemennya sendiri sudah disiapkan alat masak termasuk kompor dan gasnya ya, ada alat makan, ricecoocker alat mandi dkk, kulkas, tv, free wifi, AC, Hairdrayer, setrika dan meja setrika, gantungan baju, dan jemuran. Pokoknya lengkap deh untuk ukuran backpacker yah. Jadi 5 hari di apartemen ini lumayan bisa masak kecil2an buat sarapan suami. 

Oh iya keunggulan lainnya dari apartemen ini jika mau ke Ciwalk cukup jalan kaki aja kurang lebih 8 menitan udah nyampe dan ke tempat2 lain juga lumayan strategis. untuk harga bisa berubah-ubah ya jadi silahkan langsung dicek di traveloka, pegi-pegi, atau aplikasi lainnya.

Kami nyampe di Bandung sekitar Pkl. 10.00 WIB lumayan cepat perjalanan kurang lebih 3 jam karena kebetulan jalanan nggak macet. Oh iyya kami menggunakan Bimo travel harganya lumayan murah cukup Rp. 105.000 / orang. 

Mobilnya juga udah lumayan kok. Saranku sih ngambil kursinya yang pas dibelakang driver yaitu nomor 3 atau 4 soalnya di kursi ini lumayan longgar bagian depannya jadi enak buat lurusin kaki. 

Setelah nyampe untungnya di apartemen ini lumayan fleksibel pengurusnya jadi alhamdulillah bisa early check in. Setelah istrahat dan sholat dzuhur kami makan siang di Pattaya Steamboat Yakiniku di Tamansari. hummm makanannya enaaaakkkkk lumayan buat penyegar perut setelah mabok hahahaha. Ini bukan karena mobilnya nggak enak yah cuma aku aja yang salah makan sebelum berangkat jadilah mabok perjalanan ckckckck. 

Rencana sebenarnya mau makan di Hanamasa, berhubung ngantrinya panjang banget jadilah makan disini. Tapi ada bagusnya juga sih disini lebih murah tapi beda dengan di hanamasa yang all you can eat. Setelah makan siang kami balik ke apartemen istrahat.


Karena dari senin sampe jumat suami kerja dan pulangnya sore jadilah kita manfaatkan waktu malam buat jalan-jalan mengeksplor kota Bandung. Malam kamis kami ke Dago Bakery Punclut. Nih fotonya 


wuahhhhhhh what a beautifull place, gimana menurut kalian amaziners? 
Serasa lagi di istana yah

disini banyak spot foto2nya dan dari ketinggian di lokasi ini kita bisa melihat kota Bandung malam hari. 

Perjalanan dari cihampelas kesini sekitar 30 menit. Buat kalian yang nggak bawa kendaraan pribadi tidak perlu khawatir karena grab ada yang kesini kok.. Makanannya juga enak disantap panas-panas saat cuaca lagi dingin-dinginnya.

Bonus buat kalian nih amaziners hasil jepretan disana, indah kan?




Malam jumat suami ajak aku ke Darut Tauhid, pesantrennya ust. AA Gym. Katanya dari sebelum nikah dia udah niatkan untuk bawa istri kesini dan alhamdulillah sekarang udah kesampaian. Dengar ceramah AA Gym jadi terasa lebih tenang sih, jadi lebih qona'ah dan instropeksi diri agar lebih hati2 lagi dalam bertindak. 

Karena bisa jadi tanpa disengaja dalam keseharian kita ternyata kita telah menumpuk doa, astagfirullah.

Selepas dari Darut Tauhid kami melipir ke Soerabi. Kalian bisa kesini cukup dengan jalan kaki karena tempatnya lumayan dekat dari Darut Tauhid, lumayan buat olahraga. 

Soerabi disini enakkkkkk, udah lama nggak makan soerabi. Hari jumat aku pindah ke Grand Setiabudi Hotel, alhamdulillah dapat kamar Deluxe. Malam sabtu kami nggak kemana-mana karena ingin menikmati waktu santai di hotel. Jadilah kita pesan makanan via gofood. aku lupa nama makanannya tapi enak banget nasi bebek dan kuenya.


Sabtu pagi kami sarapan di hotel sebelum jalan2 di hari terakhir di Bandung. Sekitar Pkl. 07.15 kami berangkat ke destinasi pertama yaitu 

Farm House Lembang, Bandung.



Sengaja berangkatnya pagi-pagi agar nggak kejebak macet. Oh ya kesini tuh bisa naik grabcar jadi daripada rental mobil mending naik grabcar aja karena jauh lebih irit dan nggak perlu repot-repot. 

Disini banyak banget yang bisa di lihat, terutama rumah hobbit, 



wuaaahhhhhh lucunyaaaaaa. Senang banget sama suasana bandung yang teduh dan nggak panas sama sekali. Untuk yang bawa anak-anak bisa banget kesini ada beberapa hewan yang bisa ditunjukin ke anak-anak. Seperti ngasi susu ke sapi, ngasi makan domba dan kelinci dengan wortel., pokonya seruuuuu dan kids friendly.




Dari farm house susu lembang kami melanjutkan perjalanan ke destinasi berikutnya yaitu 

Grand Asia Afrika



Keunggulannya yaitu dari farm house cukup jalan kaki sekitar 10 menit untuk sampai di Grand Asia Afrika. Tempat ini tergolong masih baru, malahan masih ada beberapa spot yang masih dalam tahap pembangunan. Namun, disini sangat seru banyak spot foto dan juga disediakan mushollah jika kita ingin sholat. 

Di bagian bawah juga ada tempat buat wisata kuliner. Suasana disini sangat nyaman apalagi didukung dengan cuaca bandung yang sejuk jadi nyaman buat jalan kaki. 

spot yang populer di Grand Asia Afrika yaitu spot Korea, India, Jepang, Afrika. Jika ingin lebih seru lagi bisa dengan menyewa baju untuk berfoto. misalnya baju kimono untuk berfoto di spot Jepang atau hanbook buat berfoto di spot Korea.


Sekitar jam 02.00 siang kami kembali ke kota Bandung karena sore ini waktunya balik ke Jakarta. Nah pas pulang ini agak susah dapat Grabcar atau goCar soalnya pengemudi kadang lokasinya jauh. 

Jalan dari arah bandung ke lembang memang waktu weekend bakalan macet parah. tapi turunnya nggak terlalu macet. Karena kelamaan nunggu Grabcar jadilah kami pesan Grabike. Lumayan juga sih naik Grabbike nyampe kota Bandung lebih cepat karena nggak terjebak macet. Cuma ya itu harus tahan debu di perjalanan dan nggak cocok bagi yang bawa baby. 


Temen yang berangkat bareng kami katanya nunggu sampet 30 menit baru ketemu abang yang bawa Grabcar karena emang macet disana.

Perjalanan berakhir disini, semoga cerita perjalanan kali ini bisa menjadi inspirasi bagi amaziners yang ingin liburan ke Bandung ya...

Happy holiday








Manajemen Waktu

May 15, 2019 Add Comment
Bagiku, hidup harus terencana. Allah telah memberi nikmat berupa waktu selama 24 jam dalam sehari untuk kita manfaatkan sebaik-baiknya. Siang untuk bekerja dan malam untuk istrahat. Namun terkadang kita merasa waktu yang ada sangat kurang untuk melakukan berbagai aktivitas sehari - hari. padahal bukan waktu yang kurang akan tetapi kurangnya manajemen waktu terhadap pekerjaan yang kita lakukan sehari-hari. 

Aku pernah menonton video seorang motivator yang mengatakan bahwa salah satu trik dalam manajemen waktu yaitu setiap malam sebaiknya sebelum tidur terlebih dahulu kita mencatat apa saja yang akan kita lakukan keesokan harinya. Catat sedetail mungkin sehingga pada waktu bangun tidur fikiran kita tidak blank karena kegiatan hari ini telah terkonsep sebelum tidur. Jadi setelah bangun tidur kita langsung melakukan "to do list" yang telah dicatat pada malam sebelumnya.



Untuk menjadi manusia yang berkualitas dan mengerjakan pekerjaan secara efektif sebaiknya mencatat target tahunan, bulanan, mingguan, bahkan harian. Jadi apa yang dilakukan bisa lebih detail, teratur, dan terarah pada tujuan yang ingin kita capai.

yuk amaziners, mulai sekarang kita disiplinkan diri, gunakan waktu sebaik mungkin. Kita tidak tau kapan nikmat waktu ini dicabut oleh Allah. Selagi masih diberikan nikmat tersebut mari gunakan sebaik-baiknya.

Salam hidup produktif... 

Tektonik : Divergen, Konvergen, dan Transform

May 08, 2019 Add Comment
Siang ini karena lagi free jadi kepikiran untuk update tulisan di blog. Semenjak lulus kuliah tahun 2016 kemarin aku jarang banget buka materi kuliah. Jadi untuk mengingat lagi materi kuliah yuk kita bahas disini. Kali ini  mengenai proses "Tektonik". Jika kalian kuliah di jurusan Geologi atau Geofisika pasti sangat familiar dengan istilah ini.

Tektonik lempeng merupakan suatu teori yang menerangkan proses dinamika bumi tentang pembentukan jalur pegunungan, jalur gunungapi, jalur gempabumi dan cekungan endapan di muka bumi yang diakibatkan oleh pergerakan Lempeng. Adanya deformasi aktif dan sesar geser ini menyebabkan terbentuknya lempeng-lempeng pada kulit bumi.

Ada tujuh lempeng besar utama yaitu lempeng Pasifik, lempeng Antartika, lempeng Amerika selatan, lempeng Amerika utara, lempeng Eurasia, lempeng Afrika dan lempeng Indo-Australia. Selain itu terdapat juga lempeng-lempeng kecil yang terbentuk akibat lempeng besar tersebut.

Indonesia merupakan daerah pertemuan 3 lempeng tektonik besar, yaitu lempeng Indo-Australia, Eurasia dan lempeng Pasific. Lempeng Indo-Australia bertabrakan dengan lempeng Eurasia di lepas pantai Sumatra, Jawa dan Nusatenggara, sedangkan dengan Pasific di utara Irian dan Maluku utara. Kalo orang geosains pasti udah hafal banget kan bagian ini?

Aktivitas dari pergerakan lempeng-lempeng tersebut tentunya akan menimbulkan perubahan struktur geologi pada batas-batas pertemuan lempeng tersebut tergantung dari jenis pertemuan antar lempengnya, bisa berupa gempabumi, gunungapi, pembentukan pegunungan, lipatan dan patahan.

Dengan pergerakan lempeng tektonik yang terjadi mampu membentuk muka bumi serta menimbulkan gejala – gejala atau kejadian-kejadian alam seperti gempa tektonik, letusan gunungapi, dan tsunami. Jadi gempa bumi itu bisa disebabkan karena adanya pergerakan diabawah tanah yah amaziners bukan karena adanya dewa yang memukulkan tongkatnya. Itu merupakan mitos yang diceritakan nenek hihihi.

Pergerakan lempeng tektonik di bumi digolongkan dalam tiga macam batas pergerakan lempeng, yaitu konvergen, divergen, dan transform (pergeseran). Yang pertama yaitu batas transform atau pergeseran terjadi bila dua lempeng tektonik bergerak saling menggelangsar (slide each other), yaitu bergerak sejajar namun berlawanan arah. Keduanya tidak saling memberai maupun saling menumpu. Batas transform ini juga dikenal sebagai sesar ubahan-bentuk (transform fault).

Selanjutnya yaitu batas divergen, terjadi pada dua lempeng tektonik yang bergerak saling memberai (break apart). Ketika sebuah lempeng tektonik pecah, lapisan litosfer menipis dan terbelah, membentuk batas divergen.



Pada lempeng samudra, proses ini menyebabkan pemekaran dasar laut (seafloor spreading). Sedangkan pada lempeng benua, proses ini menyebabkan terbentuknya lembah retakan (rift valley) akibat adanya celah antara kedua lempeng yang saling menjauh tersebut. 

Pematang Tengah-Atlantik (Mid-Atlantic Ridge) adalah salah satu contoh divergensi yang paling terkenal, membujur dari utara ke selatan di sepanjang Samudra Atlantik, membatasi Benua Eropa dan Afrika dengan Benua Amerika.

Yang terakhir yaitu batas konvergen, terjadi apabila dua lempeng tektonik tertelan (consumed) ke arah kerak bumi, yang mengakibatkan keduanya bergerak saling menumpu satu sama lain (one slip beneath another).

Wilayah dimana suatu lempeng samudera terdorong ke bawah lempeng benua atau lempeng samudera lain disebut dengan zona tunjaman (subduction zones). Di zona tunjaman inilah sering terjadi gempa. Pematang gunung-api (volcanic ridges) dan parit samudra (oceanic trenches) juga terbentuk di wilayah ini.

Nah inilah sekilas mengenai tektonik, materi ini dikutip dari berbagai sumber ya. Termasuk materi waktu kuliah. Kita kembali bahas disini untuk me-refresh lagi ingatan mengenai salah satu ilmu yang pernah dipelajari. Semoga yang baca dapat dengan mudah mengerti ya.


See you on next post ^^